
GenPI.co - Jus bit kaya zat-zat bermanfaat seperti betaine, nitrat alami, dan antioksidan.
Dilansir Health, minuman ini juga merupakan sumber yang baik dari tembaga dan folat.
Satu cangkir jus bit bisa memenuhi lebih dari 15% kebutuhan harian untuk kedua nutrisi tersebut.
BACA JUGA: Manfaat Musik untuk Anak, Bisa Merangsang Aktivitas Area Otak
Tembaga penting untuk membentuk jaringan ikat seperti kulit dan pembuluh darah.
Folat dibutuhkan tubuh untuk pertumbuhan sel dan produksi sel darah merah.
BACA JUGA: 3 Manfaat Stevia untuk Tubuh, Manis Tanpa Risiko
Jus bit juga mengandung magnesium dan zat besi.
Magnesium membantu menghasilkan energi dan menjaga fungsi otot tetap sehat.
BACA JUGA: 3 Manfaat Rutin Minum Jus Bit, Tubuh Lebih Bugar
Zat besi digunakan tubuh untuk membuat hemoglobin, yaitu protein dalam sel darah merah yang mengangkut oksigen dari paru-paru ke seluruh tubuh.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News