Laptop Axioo HYPE 3 Pilihan Tepat untuk Pelajar dan Mahasiswa, Harga Rp 4 Jutaan

1 month ago 48
Laptop Axioo HYPE 3 Pilihan Tepat untuk Pelajar dan Mahasiswa, Harga Rp 4 Jutaan - GenPI.co
Axioo meluncurkan Axioo HYPE 3, laptop andal yang dibanderol mulai dari Rp 4 jutaan. Foto: dok. Axioo

GenPI.co - Axioo meluncurkan Axioo HYPE 3, laptop andal yang dibanderol mulai dari Rp 4 jutaan.

Laptop lokal ini dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan pekerjaan ringan, hiburan, serta aktivitas sehari-hari dengan performa kuat, desain compact, dan harga bersahabat.

Axioo HYPE 3 dibekali prosesor Intel Core i3-1125G4 yang mampu menangani multitasking dengan lancar, didukung Intel® UHD Graphics untuk pengalaman grafis yang optimal.

BACA JUGA:  Hape Kece, Baterai Gede, Cuma Rp 1 Jutaan, Minat Beli?

Vice President Business Development & Strategic Partnerships PT Tera Data Indonusa, Tbk. Timmy Theopelu mengatakan laptop ini cocok untuk pelajar dan mahasiswa.

"Bisa buat mengerjakan tugas, browsing, presentasi, desain ringan, dan editing foto," ujarnya dalam keterangan resmi, Jumat (3/10).

BACA JUGA:  Tak Hanya Pakaian, Supreme Jajal Rilis Hape Baru! Minat, Guys?

Layar 14 inci Full HD dengan teknologi IPS memiliki tampilan visual tajam dan sudut pandang luas, ideal untuk belajar online, meeting, menonton film, serta mendengarkan musik.

Penyimpanan SSD M.2 NVMe memastikan kinerja cepat dan RAM DDR4 Dual Channel hingga 64GB yang bisa di-upgrade memberikan fleksibilitas performa sesuai kebutuhan pengguna.

BACA JUGA:  Tak Mampu Saingi Hape Lokal, Samsung Tutup Pabrik di China

Dengan harga Rp 4.699.000, Axioo juga memberikan nilai lebih melalui program Accidental Damage Protection Extra, sebuah perlindungan terhadap kerusakan tidak terduga yang biasanya hanya tersedia pada laptop premium.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |