Selesai Jalani Operasi Bahu, Marc Marquez Mulai Membaik

3 weeks ago 29
Selesai Jalani Operasi Bahu, Marc Marquez Mulai Membaik - GenPI.co
Pembalap Ducati Lenovo Marc Marquez menyampaikan kabar baik mengenai kondisinya setelah menjalani operasi bahu kanan di Madrid, Spanyol. (Foto: X/@marcmarquez93)

GenPI.co - Pembalap Ducati Lenovo Marc Marquez menyampaikan kabar baik mengenai kondisinya setelah menjalani operasi bahu kanan di Madrid, Spanyol.

Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, juara dunia MotoGP 2025 itu memastikan bahwa operasi berjalan lancar dan dirinya kini fokus pada masa pemulihan.

BACA JUGA:  Michele Pirro Tampil di GP Australia, Gantikan Marc Marquez yang Cedera Bahu

"Operasi selesai, semuanya berjalan dengan baik. Terima kasih atas semua pesan dan dukungan Anda," tulis Marc Marquez, Senin (13/10).

BACA JUGA:  Alex Marquez Fokus Rebut Peringkat Kedua MotoGP 2025

Marquez mengalami cedera bahu kanan saat tampil pada MotoGP Indonesia yang digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Minggu (5/10).

Insiden terjadi pada lap pertama ketika pembalap Aprilia Racing Marco Bezzecchi melakukan manuver di tikungan ketujuh dan menyenggol motor Marquez.

BACA JUGA:  Cedera Bahu Kanan, Marc Marquez Absen di MotoGP Australia dan Malaysia

Akibat kontak dengan Bezzecchi, pembalap asal Spanyol itu terlempar ke luar lintasan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |