GenPI.co - Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengaku memperoleh informasi pelaku ledakan di SMAN 72 Jakarta merupakan anak usia 17 tahun.
Dasco mengatakan untuk informasi lebih lengkapnya terkait pelaku maupun kronologis akan disampaikan oleh kepolisian.
“Soal ini biar nanti pihak berwenang atau kepolisian yang menyampaikan kepada rekan media,” katanya dikutip dari Antara, Sabtu (8/11).
BACA JUGA: Seusai Temui Jokowi, Abu Bakar Ba’asyir Dialog dengan Dasco di Parlemen
Hal tersebut disampaikannya seusai meninjau pada korban di Rumah Sakit Islam Cempaka Putih, Jakarta pada Jumat (7/11) petang.
Ketua Harian Partai Gerindra itu menyampaikan keprihatinannya atas peristiwa ledakan di SMAN 72 Jakarta yang mengakibatkan puluhan siswa menjadi korban.
BACA JUGA: Dasco Tidak Bisa Pastikan Kehadiran Prabowo Subianto di Kongres ProJo
Dia pun menyoroti terkait pengaruh media sosial terhadap siswa yang diduga memicu peristiwa ledakan itu.
Dasco meminta supaya sekolah mengimbau para siswanya untuk lebih hati-hati dalam menerima informasi di media sosial.
BACA JUGA: Dasco Ungkap MKD DPR RI Mulai Sidang Legislator Nonaktif Ahmad Sahroni Cs
“Mungkin tadi karena pengaruh yang dilihatnya dari media-media sosial,” tuturnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News


















































