Buru Kado Ultah ke-102, Persis Solo Janjikan Kemenangan di Derbi Mataram Kontra PSIM

2 hours ago 5
Buru Kado Ultah ke-102, Persis Solo Janjikan Kemenangan di Derbi Mataram Kontra PSIM - GenPI.co
Pemain Persis Solo Fuat Dapo Sule optimistis tim bisa melalui masa sulit setelah mengalami kekalahan dari Persebaya Surabaya. (ANTARA/Rizal Hanafi)

GenPI.co - Persis Solo mengincar kemenangan saat menjamu PSIM Yogyakarta di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (8/11) pukul 19.00 WIB, sebagai kado ulang tahun ke-102.

Pelatih caretaker Persis Solo Tithan Suryata memastikan skuadnya mempersiapkan diri dengan baik untuk laga sarat gengsi bertajuk Derbi Mataram ini.

Tithan menyebut para pemain memiliki kepercayaan diri yang kuat untuk laga melawan Laskar Mataram, julukan PSIM Yogyakarta.

BACA JUGA:  Persis Solo vs PSIM Yogyakarta, Van Gastel Berhasrat Bawa 3 Poin di Manahan

“Kami memiliki motivasi berbeda dan sangat antusias untuk pertandingan ini. Persiapan kami lebih keras untuk kemenangan di Derbi Mataram ini,” kata Tithan.

Tithan meyakini para pemainnya tak hilang fokus tanpa adanya pelatih kepala Peter de Roo.

BACA JUGA:  Persis Solo Optimistis Lalui Masa Sulit Seusai 3 Kali Kekalahan Beruntun

Dia optimistis para Laskar Sambernyawa akan berjuang sekuat tenaga untuk mendapatkan jalur kemenangan.

“Terlepas beberapa hasil yang kurang baik, tetapi pemain tetap fokus untuk kembali ke jalur kemenangan. Untuk Derbi Mataram ini, saya rasa warga Solo bagaimana pun harus tahu jika Mataram is Red,” tegas Tithan.

BACA JUGA:  Dibungkam Persib Bandung, Pelatih Persis Solo Kecewa Berat

Sementara itu, pemain Persis Cleyton menargetkan kemenangan demi mempersembahkan kado ulang tahun bagi timnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |