Jay Idzes Setuju ke Genoa, Tetapi Harganya Kemahalan

9 hours ago 7
Jay Idzes Setuju ke Genoa, Tetapi Harganya Kemahalan - GenPI.co
Bek Timnas Indonesia Jay Idzes dikabarkan telah sepakat secara verbal agar bisa hengkang ke Genoa. (Foto: X/@SerieA_ID)

GenPI.co - Bek Timnas Indonesia Jay Idzes dikabarkan telah sepakat secara verbal agar bisa hengkang ke Genoa.

Laporan jurnalis kawakan asal Italia Gianluca Di Marzio mengabarkan bahwa Jay Idzes bakal bermain membela Genoa pada Serie A Italia 2025/26.

.@GenoaCFC, raggiunto l’accordo con Jay Idzeshttps://t.co/FTojf1rsbR

— Gianluca Di Marzio (@DiMarzio) July 25, 2025

BACA JUGA:  Diincar Genoa, Jay Idzes Bersaing dengan Eks Napoli

Meski demikian, Genoa menghadapi satu masalah besar. Venezia belum mengizinkan Jay Idzes hengkang karena masalah harga.

Klub kasta kedua Serie B Italia 2025/26 itu masih mematok harga tinggi kepada klub yang menginginkan Jay Idzes.

BACA JUGA:  Bursa Transfer: Dilirik Genoa, Jay Idzes Pilih Latihan di Venezia

Venezia tidak akan melepas kapten Timnas Indonesia itu kurang dari Euro 10 juta (sekitar Rp 192 miliar).

Di sisi lain, Genoa berharap bisa menekan nilai transfer agar tidak terlalu membebani keuangan klub.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |