GenPI.co - Timnas Indonesia U-23 akan menjalani dua laga uji coba melawan Mali sebagai bagian dari persiapan menuju SEA Games 2025 di Thailand.
Kedua pertandingan tersebut dijadwalkan berlangsung pada 15 dan 18 November 2025 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor.
Hal tersebut dikonfirmasi secara langsung oleh Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi.
BACA JUGA: SEA Games 2025: Rizki Juniansyah Bidik Rekor Baru
"Tim Mali akan tiba di Indonesia pada 13 November," ucap Yunus Nusi dinukil dari laman resmi PSSI, Jumat (7/11).
Laga uji coba bertajuk International Friendly Match ini diharapkan menjadi ajang penting bagi skuad Garuda Muda untuk mengukur kekuatan.
BACA JUGA: Jelang SEA Games 2025, PSSI Ingin Dukung Penuh Timnas Indonesia U-23
Tidak hanya itu, laga melawan Mali diharapkan bisa memperbaiki kekompakan tim menjelang SEA Games 2025.
Lebih lanjut, Yunus mengungkapkan informasi mengenai penjualan tiket untuk dua laga tersebut akan diumumkan dalam waktu dekat.
BACA JUGA: Vietnam Bidik Emas SEA Games 2025, Siap Tantang Timnas Indonesia U-23
"Semoga dua uji coba internasional ini membuat Timnas Indonesia U-23 makin matang dan solid jelang bertanding di SEA Games 2025," kata Yunus.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News


















































