Legenda Timnas Italia Minta AC Milan Jangan Bergantung dengan Leao

3 hours ago 5
Legenda Timnas Italia Minta AC Milan Jangan Bergantung dengan Leao - GenPI.co
Legenda Timnas Italia Paolo Di Canio meminta AC Milan jangan terlalu bergabung dengan Rafael Leao. (Foto: X/@acmilan)

GenPI.co - Legenda Timnas Italia Paolo Di Canio meminta AC Milan jangan terlalu bergabung dengan Rafael Leao.

Paolo Di Canio juga menyoroti ketergantungan AC Milan terhadap keseimbangan tim, disiplin, dan kontribusi pemain kunci seperti Adrien Rabiot.

Menurutnya, ketidakhadiran pemain penting seperti Rabiot dan Leao bisa membuat AC Milan kesulitan menjaga performa konsisten di Serie A Italia 2025/26.

BACA JUGA:  AC Milan Ditahan Parma, Allegri: Para Pemain Ketiduran

"Pada lima laga terakhir, AC Milan mencetak delapan gol dan kebobolan enam. Jika hanya mengandalkan Leao untuk membuat pergerakan, dia tidak bisa. Tanpa bantuan Rabiot, dari mana gol-gol akan lahir?" ucap Di Canio dikutip dari Football Italia, Selasa (11/11).

Di Canio menambahkan, performa AC Milan mulai membaik setelah pertandingan melawan Cremonese.

BACA JUGA:  Allegri Penasaran Lihat Duet Leao dan Nkunku Saat AC Milan Lawan AS Roma

Kala itu, AC Milan menampilkan permainan tim yang solid, yakni sebelas pemain bergerak, menekan lawan, menjaga keseimbangan dan disiplin, menyerang sebagai satu kesatuan, serta tidak kebobolan.

Menurutnya, masalah AC Milan bukan sekadar individu, melainkan struktural.

BACA JUGA:  AC Milan Ditahan Atalanta, Massimiliano Allegri Kecewa

Kekuatan tim pada awal musim berasal dari kerja sama kolektif, dan tanpa keseimbangan tersebut, permainan tim menjadi mudah diprediksi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |