GenPI.co - Gitaris Padi Reborn Piyu mengatakan lagu baru berjudul Ego berbicara tentang sisi manusia yang kerap terjebak gengsi dan keinginan untuk selalu benar.
Menurut Piyu Padi, hampir semua orang mempunyai ego, baik dalam hubungan dengan pasangan ataupun secara individu.
“Ego itu seringkali kita lihat pada orang lain, tetapi tidak pada diri kita sendiri,” kata Piyu Padi beberapa waktu lalu.
BACA JUGA: Ungu Rilis Ulang Laguku, Penuh Romantisme untuk Fans
Musisi asal Surabaya, Jawa Timur, itu mengatakan ego menjadi masalah ketika terjadi dalam hubungan.
“Misalnya, pasangan yang awalnya ingin melanjutkan hubungan, tetapi akhirnya lelah karena konflik dan ketidaksetujuan," kata Piyu Padi.
BACA JUGA: Luncurkan Lagu Baru, Ruth Sahanaya Tidak Akrobat Vokal
Piyu Padi menjelaskan hubungan masih bisa diselamatkan ketika pasangan menyadari cinta lebih besar daripada ego.
Sementara itu, vokalis Padi Reborn Fadly mengatakan orkestra pada lagu Ego jauh lebih banyak dibandingkan karya-karya sebelumnya.
BACA JUGA: Konser Blackpink Jakarta: Ganti Susunan Lagu, Rose Curi Perhatian
Fadly Padi pun mengaku sangat terkesan ketika berkolaborasi dengan Budapest Scoring Orchestra untuk mengerjakan orkestra lagu Ego.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News


















































