GenPI.co - PT KAI menambah sejumlah perjalanan kereta api untuk mendukung mobilitas masyarakat dan sektor pariwisata pada November 2025.
Vice President Public Relations KAI Anne Purba mengatakan selama periode 1–30 November 2025, KAI mengoperasikan sejumlah perjalanan tambahan di berbagai rute unggulan.
"Penambahan perjalanan ini dilakukan agar pelanggan memiliki lebih banyak pilihan waktu dan rute menuju berbagai destinasi wisata maupun aktivitas lainnya di berbagai daerah," kata dia, Sabtu (1/11).
BACA JUGA: Penumpang Wajib Tahu! Powerbank Dilarang Dicas di Kereta Api Mulai Sekarang
Anne menjelaskan untuk keberangkatan 1-30 November, tambahan perjalanan KA adalah KA Argo Anjasmoro relasi Gambir – Surabaya Pasar Turi (pergi-pulang/PP), KA Sancaka Utara relasi Cilacap – Surabaya Pasar Turi (PP), KA Ijen Ekspres relasi Ketapang – Malang (PP), dan KA Arjuno Ekspres relasi Malang – Surabaya Gubeng (PP).
Selanjutnya untuk keberangkatan 1–2, 6–9, 13–16, 20–23, dan 27–30 November 2025 adalah KA Purwojaya relasi Gambir – Cilacap (PP), KA Sancaka relasi Surabaya Gubeng – Yogyakarta (PP), KA Parahyangan Fakultatif relasi Bandung – Gambir (PP), KA Kaligung relasi Semarang Poncol – Tegal (PP), dan KA Batavia relasi Solo Balapan – Gambir (PP).
BACA JUGA: KA Argo Bromo Anjlok Bikin 80 Kereta Batal Jalan dan 42 KA Dialihkan, KAI Minta Maaf
Di sisi lain, keberangkatan pada 2, 9, 16, 23, dan 30 November 2025, yakni KA Cirebon Fakultatif relasi Cirebon – Gambir (PP).
Anne mengungkapkan seluruh perjalanan KA tambahan ini akan menggunakan berbagai jenis rangkaian modern.
BACA JUGA: KAI Hadirkan Diskon Tiket Kereta 30% hingga 31 Juli 2025, Ini Daftarnya
Ini mulai dari Eksekutif Stainless Steel New Generation, Ekonomi New Generation Modifikasi, hingga Ekonomi Premium Stainless Steel.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

















































