Prabowo Subianto Kaget, Anggaran MBG Dikembalikan Rp 70 Triliun

2 weeks ago 27
Prabowo Subianto Kaget, Anggaran MBG Dikembalikan Rp 70 Triliun - GenPI.co
Presiden Prabowo Subianto mengaku kaget terhadap sikap Kepala BGN Dadan Hindayana mengembalikan anggaran MBG Rp 70 triliun. (Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com)

GenPI.co - Presiden Prabowo Subianto mengaku kaget terhadap sikap Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana mengembalikan anggaran makan bergizi gratis (MBG) Rp 70 triliun.

Anggaran MBG Rp 70 triliun tersebut dikembalikan kepada pemerintah karena sudah tidak mungkin terserap tahun ini.

“Saya beri beliau anggaran Rp 100 triliun. Pertama di awal tahun Rp 71 triliun. Rp 100 triliun saya tambahkan,” katanya dikutip dari JPNN, Senin (20/10).

BACA JUGA:  Ahmad Muzani Nilai Ada Arah Pembangunan Baru di Kepemimpinan Prabowo

Hal tersebut disampaikannya saat acara wisuda Universitas Kebangsaan Republik Indonesia (UKRI) Bandung, Sabtu (18/10).

Prabowo mengungkapkan pada saat pengembalian anggaran itu, Dadan menyampaikan belum membutuhkan semua uang tersebut.

BACA JUGA:  PKS Nilai 1 Tahun Pemerintahan, Prabowo Subianto Disebut Concern Persoalan Rakyat

“Memang tidak mudah membangun 30 ribu dapur (SPPG) dalam setahun. Beliau kembalikan (dana) ke pemerintah pusat. Kepada saya dikembalikan Rp 70 triliun,” ujarnya.

Ketua Umum Partai Gerindra itu pun memuji sikap Dadan yang jujur dalam mengelola anggaran.

BACA JUGA:  Jokowi Sebut Program Prabowo Subianto Berjalan Baik, MBG Diapresiasi Rakyat

“Saya kira ini sejarah Indonesia, hampir tidak pernah ada pejabat yang mengembalikan uang. Biasanya mulai November, pejabat habiskan uang, cari kegiatan,” tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |